Zine.ID
  • HOME
  • NEWS
  • HITS
  • HOBI
  • LIFESTYLE
  • TECH
  • BISNIS
  • IG FONTBaru
No Result
View All Result
Zine.ID
  • HOME
  • NEWS
  • HITS
  • HOBI
  • LIFESTYLE
  • TECH
  • BISNIS
  • IG FONTBaru
No Result
View All Result
Zine.ID
No Result
View All Result

Home / Lifestyle / 6 Perbedaan Tepung Segitiga Biru Premium dan Biasa

6 Perbedaan Tepung Segitiga Biru Premium dan Biasa

Eva by Eva
03/12/2021
0
Perbedaan Tepung Segitiga Biru Premium dan Biasa
Bagikan di FBBagikan di Twitter

Tepung segitiga biru merupakan salah satu tepung terigu berprotein rendah yang memiliki kualitas bagus. Tepung ini memiliki dua jenis kemasan, untuk membedakannya Anda perlu mengetahui perbedaan tepung segitiga biru premium dan biasa.

Hal ini karena keduanya memiliki fungsi dan kelebihan masing-masing. Jadi, Anda perlu menyesuaikan makanan yang ingin dibuat dengan jenis tepungnya. Oleh karena itu, yuk simak uraiannya di bawah ini.  

Manfaat Tepung Segitiga Biru

perbedaan tepung segitiga biru premium dan biasa
Brownies yang terbuat dari tepung terigu. (Kompas)

Tepung segitiga biru merupakan jenis tepung terigu berprotein sedang yang memiliki kadar protein antara 9,5% sampai 11%. Dibandingkan dengan tepung lainnya, tepung jenis ini dapat digunakan untuk berbagai jenis adonan. Oleh karena itu, tepung ini biasa dikenal dengan tepung serbaguna.

Adonan yang menggunakan tepung ini cenderung bertekstur lembut dan dapat mengembang dengan baik. Jadi, tepung segitiga biru sangat cocok digunakan untuk membuat adonan martabak, bolu kukus, pancake, brownies, bapia, dan jenis roti lainnya.   

Baca Juga

No Content Available

Ukuran Tepung Segitiga Biru

Ada beberapa macam ukuran kemasan tepung segitiga biru yang bisa Anda pilih. Jika Anda ingin membuat kue dalam jumlah yang sedikit, Anda bisa menggunakan ukuran kemasan 250 gram. Apabila dalam ukuran sedang, bisa memilih ukuran kemasan 500 gram.

Bahkan jika Anda ingin membuat kue untuk hajatan berjumlah lebih dari 30 orang, Anda bisa membeli tepung segitiga biru ukuran 1kg. Sama seperti barang lainnya, tepung dengan kemasan yang lebih besar akan lebih murah.

Perbedaan Tepung Segitiga Biru Premium dan Biasa

perbedaan tepung segitiga biru premium dan biasa
Potret tepung segitiga biru premium. (Harga Bulan Ini)

Tepung segitiga biru memiliki dua jenis tepung terigu, supaya dapat memilih tepung yang tepat untuk kebutuhan Anda. Yuk, simak tentang perbedaan tepung segitiga biru premium dan biasa di bawah ini.

1. Kandungan pada tepung

Meskipun keduanya merupakan tepung terigu berprotein rendah, namun ada perbedaan kandungan diantara dua jenis tepung ini. Tepung segitiga biru biasa hanya memiliki 7 kandungan vitamin yaitu tepung terigu, asam folat, zat besi, seng, vitamin B1, dan vitamin B2.

Sedangkan pada tepung segitiga biru premium memiliki 9 kandungan dengan tambahan vitamin A, B3, dan D3.

2. Kandungan nilai gizi

Kedua kemasan memiliki takaran saji seberat 10 g per sajian. Akan tetapi, kandungan nilai gizi pada kemasan premium jauh lebih tinggi dibandingkan kemasan biasa. Berikut ini rincian lengkapnya.

KandunganKemasan BeningKemasan Premium
Energi total350 kkal350 kkal
Lemak total1.5g (2% AKG)1g (2% AKG)
Asam folat80% AKG150% AKG
Karbohidrat73g (22% AKG)76g (23% AKG)
NatriumOmg (0% AKG)Omg (0% AKG)
Protein11g (19% AKG)10g (17% AKG)
Seng35% AKG50% AKG
Vitamin A–10% AKG
Vitamin B165% AKG50% AKG
Vitamin B225% AKG35% AKG
Vitamin B3–10% AKG
Vitamin D3–8% AKG
Zat besi30% AKG50% AKG

3. Kandungan gluten

Gluten berfungsi untuk membuat roti menjadi lebih empuk. Jika Anda menginginkan tekstur yang lebih mekar dan empuk, pilihlah tepung segitiga biru premium sebab kandungan glutennya lebih tinggi. Namun apabila ingin tekstur yang biasa, jenis tepung segitiga biru biasa dapat menjadi pilihan.

4. Harga tepung segitiga biru premium dan biasa

Karena kandungan per kemasannya berbeda, maka harga yang ditetapkan untuk satu kemasan juga berbeda. Harga tepung segitiga premium lebih mahal dengan Rp. 13.900, sedangkan tepung segitiga biasa hanya Rp. 10.800.

5. Pangsa pasar yang berbeda

Kedua jenis ini juga memiliki pangsa pasar yang berbeda. Untuk tepung segitiga premium memiliki target pasar di pasar modern, seperti supermarket. Sedangkan jenis yang biasa dijual di pasar tradisional atau grosir.

6. Kegunaan tepung

Tepung terigu segitiga biru premium merupakan pilihan yang tepat untuk membuat beberapa jenis kue, seperti brownies, roti, muffin, puff pastry, denish, bapia, kroket, dan masih banyak lagi. Akan tetapi, jika tepung segitiga biru biasa hanya bisa digunakan untuk kue tertentu saja.

Itulah penjelasan mengenai perbedaan tepung segitiga biru premium dan biasa. Sebelum Anda membelinya, pastikan terlebih dahulu kegunaannya. Sebab masing-masing jenis tepung memiliki kelebihannya masing-masing.  

Tags: bogasarisegitiga birutepungtepung terigu
Share1Tweet1SendShareShare
Previous Post

Profil Hwang In Yeop, Aktor Korea Lulusan Universitas di Filipina

Next Post

Profil dan Biodata Reza Rahadian, Agama, Prestasi, dan Kisah Asmara

Berita Terkait

Manfaat Dahsyat Buah Delima untuk Kulit Wajah

ini 5 Manfaat Dahsyat Buah Delima untuk Kulit Wajah

by lintang
3 bulan ago
0

Delima merupakan buah yang diperkirakan berasal dari Timur Tengah, tersebar di daerah subtropik sampai tropik. Buah yang memiliki rasa asam...

jajanan alfamart

10 Jajanan Alfamart yang Enak, Gurih atau Manis

by Laili
3 bulan ago
0

Ingin menikmati aktivitas dengan camilan, tapi bingung hendak membeli apa? List jajanan Alfamart enak berikut sangat cocok untuk menemani kegiatan...

jajanan indomaret yang enak

15 Jajanan Indomaret yang Manis dan Gurih, Cocok untuk Ngemil

by Eva
3 bulan ago
0

Apakah Anda suka ngemil? Jika iya, Anda pasti tak akan melewatkan berbagai jajanan indomaret yang enak. Selain memiliki berbagai macam...

Kata Kata Motivasi Kerja

30 Kata Kata Motivasi Kerja yang Bantu Harimu Makin Semangat

by Laili
4 bulan ago
0

Pekerjaan sehari-hari bisa jadi sangat menguras tenaga. Saat berada di fase lelah, kalimat positif sederhana saja dapat sangat membantu. Meski...

Cara Membedakan Skincare Lasona Asli dan Palsu

4 Cara Membedakan Skincare Lasona Asli dan Palsu, Sayangi Wajahmu ya!

by zine.id
5 bulan ago
0

Menggunakan skin care merupakan satu hal yang wajib dilakukan oleh sebagian besar wanita. Skin care berfungsi untuk merawat kulit wajah...

Perbedaan Susu Lactogen dan Bebelac

7 Perbedaan Susu Lactogen dan Bebelac serta Tips Memilihnya

by Eva
6 bulan ago
0

Mengetahui perbedaan susu Lactogen dan Bebelac sangatlah penting. Sebab keduanya memiliki kelebihan dan manfaat yang berbeda bagi kebutuhan anak. Dengan...

ADVERTISEMENT

Artikel Terbaru

2 Cara Membuat Website di Instagram di Bio dan Story

2 Cara Membuat Website di Instagram di Bio dan Story

11/06/2022
Resmi Berakhir, 4 Fakta Kasus Pencemaran Nama Baik Johnny Depp

Resmi Berakhir, 4 Fakta Kasus Pencemaran Nama Baik Johnny Depp

03/06/2022
Maria Theodore

Profil Maria Theodore, Aktris Muda yang Adu Akting bersama Raline Shah di Series Dating Queen

31/05/2022
Rekomendasi Drama Korea Tayang Bulan Juni

7 Rekomendasi Drama Korea yang Tayang Bulan Juni

31/05/2022
nama circle aesthetic

120+ Nama Circle Aesthetic yang Bagus untuk Teman dan Keluarga

27/04/2022
contoh iklan makanan sehat

7 Contoh Iklan Makanan Sehat untuk Materi Promosi

25/04/2022
ADVERTISEMENT
Zine.ID

Berita Trending & Viral

Untuk say hello, kerja sama, press release, dan kolaborasi lainnya silahkan menghubungi:
Career : hrd@zine.id
Partnership: partnership@zine.id
Press Release: pr@zine.id

  • Tentang Kami
  • Kontak Kami
  • Pedoman Media Siber
  • Karier
  • Disclaimer
  • Peta Situs

Zine.ID ©Copyright 2021 | All Right Reserved

No Result
View All Result
  • HOME
  • NEWS
  • HITS
  • HOBI
  • LIFESTYLE
  • TECH
  • BISNIS
  • IG FONT

Zine.ID ©Copyright 2021 | All Right Reserved

Go to mobile version